Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Monday 3 December 2012

PUSRI DUKUNG MUSI TRIBOATTON JADI WISATA TAHUNAN

PT Pupuk Sriwidjaja Palembang mendukung Musi Triboatton menjadi ajang wisata olahraga tahunan, dan siap meneruskan pembinaan atlet agar terus berprestasi.

Sekretaris Perusahaan PT Pusri Zain Ismed, di Palembang, Senin mengatakan pihaknya berkomitmen untuk berperan aktif dalam mengembangkan olahraga air yang berpotensi luar biasa itu.

Ajang tersebut bukan hanya menjadi salah satu olahraga yang menantang, tetapi sangat menarik untuk dikembangkan menjadi wisata andalan daerah itu.

Menurut dia, atlet-atlet olahraga air Sumatera Selatan memiliki potensi yang luar biasa, terbukti mampu menjadi juara umum pada ajang Musi Triboatton internasional yang menempuh jarak sepanjang 500 kilometer.

Karena itu, Pusri Palembang akan meningkatkan pembinaan kepada mereka agar terus berprestasi.

Ia mengatakan, keberhasilan tim Pusri menjadi juara umum pada ajang yang berlangsung 26 November sampai 1 Desember sangat membanggakan.

Tim Pusri berhasil mengalahkan atlet-atlet dari Jakarta, Jawa Barat dan juga tim utusan sejumlah negara, seperti Kamboja, Thailand, Singapura dan Malaysia.

Dia menjelaskan, meraih juara umum tersebut membuktikan bahwa kemampuan atlet-atlet Sumsel binaan PT Pusri sungguh luar biasa, sehingga mesti dilakukan pembinaan lebih baik lagi.

Secara berkesinambungan pihaknya akan membina atlet-atlet olahraga air itu, sehingga kelak mereka juga mengharumkan Sumatera Selatan di ajang serupa di belahan dunia manapun.

Ismed menambahkan, Sumatera Selatan memiliki kekayaan yang luar biasa termasuk dikenal dengan batanghari sembilannya, dimana terdapat sembilan anak sungai yang bermuara ke Sungai Musi.

Batanghari sembilan dengan keindahan alam dan lintasan yang menantang sangat menarik wisatawan untuk berkunjung dan melakukan olahraga air.

Sementara Musi Triboatton internasional diikuti 10 tim bukan hanya dari Indonesia, tetapi sejumlah delegasi Asia Tenggara, seperti Singapura dan Thailand juga ambil bagian dari ajang tersebut.

Selain itu, tim gabungan dari sejumlah negara, seperti Amerika Serikat dan Jerman juga mengikuti ajang yang diawali dari Kabupaten Lintang Empat Lawan dan berakhir di Sungai Musi, Palembang dengan lintasan mencapai 500 kilometer.(ant)

0 comments:

Post a Comment